Kursus Online Gratis selama Pandemi Corona

Di rumah selama masa pandemi covid 19 ini mungkin bisa dibilang sebagai periode untuk lebih banyak mengkesplorasi diri sendiri. Tidak bisa kemana-mana, hanya di rumah. Untungnya ada beberapa website kursus online yang memberikan penawaran gratis selama pandemi corona, jadi kita bisa mengisi waktu selama #stayathome.


Sudah selama satu bulan lebih “mengkarantina diri” tidak jalan kemana-mana. Paling pergi ke toko sebelah untuk belanja kebutuhan sehari hari. Lupakan dulu untuk sementara hasrat memotret pemandangan alam dan bepergian ke tempat tempat dengan pemandangan elok. Selama masa pandemi corona virus ini memang disarankan untuk membatasi bepergian dan menjaga jarak fisik dengan orang supaya tidak terjadi penyaluran virus corona.

Nah awal awal di rumah biasanya diisi dengan banyak baca buku buku yang dulu dibeli tapi belum dibaca, maen game di ps4, laptop sama nintendo switch, olahraga ringan dan sesekali mencoba belajar baik fotografi maupun hal-hal baru.

Dan untungnya buat yang ingin belajar online saat ini beberapa situs online tutorial sedang berbaik hati dan memberikan tawaran untuk belajar gratis.

Plusnya Kursus Online

Enaknya lagi kursus-kursus online dibanding belajar dari video di youtube adalah mereka punya kurikulum yang tertata. Jadi kalau kita mengambil satu materi kita bisa selesaikan sampai tuntas. Dan biasanya beberapa kursus online juga menyertakan quis dan review di akhir sesi. Selain itu juga biasanya ada yang menggunakan waktu dan deadline, jadi kita merasa harus lebih disiplin untuk memulai dan menyelesaikan kursus online yang kita ambil.

Minusnya Kursus Online

Selain keuntungan pasti juga ada minusnya kursus online kan, salah satunya adalah butuh paket data yang cukup besar. Kalau yang punya jaringan internet wifi stabil di rumah sih ndak terlalu begitu kerasa. Tapi begitu harus menggunakan paket data telpon yang biasanya dibundle dengan harga yang cukup membuat dompet meringis sih bisa gempor hahaha…

Beberapa kursus online yang saat ini memberikan penawaran gratis selama kurun waktu tertentu antara lain :

  • Coursera

Kita bisa belajar banyak sekali materi di website Coursera.org. Mulai dari bisnis, data science, bahasa, tehnologi informasi dll. Saya mengambil materi Learning how to learn  dan ternyata banyak yang bisa saya pelajari dari materi ini.

Coursera mempunyai program Coursera Together selama masa pandemi covid 19 ini dan memberikan penawran beberapa kursus gratis hingga 31 mei 2020 nanti.

Saya juga mengambil beberapa kursus online lain di Coursera dan mencoba untuk disiplin menyelesaikan satu demi satu.

Buat yang mendalami fotografi potret dan studio, ini salah satu kursus online yang saya rekomendasikan banget untuk dipelajari. Ada banyak materi baik mulai dari cara membangun dan mengelola bisnis foto studio dan potret, bagaimana cara mengatur pose dan lightning. Dan yang penting buat saya adalah bagian bisnis – sales dan marketing. Ada banyak ilmu yang bisa kita pelajari. Lumayan lho penawaran gratis belajar online selama 20-26 April 2020. Harga yang dibanderol normalnya adalah $35/bulan atau $299/tahun. Memang selama cuma satu minggu ndak bisa semua bisa kita pelajari karena ada ratusan kursus online di situs ini.

Beberapa kursus online  yang saya rekomendasi antara lain

12 week startup
Pembahasan mulai dari setup studio foto, pricing, dasar kamera, sales, lightning, marketing, pose, bikin design, makeup hingga ke post processing dan launch bisnis foto.

Posing
Saya kurang terlalu banyak mengambil foto potret, terutama karena merasa kurang trampil mengarahkan model. Jadi begitu melihat materi-materi di bagian ini jadi ngiler wih banyak banget yang bisa kita pelajari.

Marketing dan Sales
Ini juga salah satu materi yang bagus sekali, saya belajar banyak dari marketing intensive 

Selain itu buat yang ingin belajar behind the scene pemotretan model dan juga proses dengan lightroom dan photoshop ada beberapa materi kursus yang bisa dipelajari lho.

Sayangnya waktu yang terbatas untuk materi yang sedemikian banyak jadi bingung milih yang mana hahaha.. O iya satu lagi karena materi video sepertinya menggunakan server vimeo dan koneksi vimeo di tempat saya diblok sehingga harus menggunakan vpn atau plugin di browser chrome untuk menampilkan videonya.

Untuk yang ingin belajar photoshop atau bahasa program, kursus online pluralsight juga terdapat banyak pilihan di sini.

Pluralsight mendukung stay home and skill up for free jadi selama bulan april kita bisa belajar materi-materi online dari Pluralsight.

Saya sendiri mengambil materi Creating and Selling a Digital Product dan Color Theory Fundamentals

Enaknya lagi di pluralsight ini ada Paths, jadi semacam materi-materi kursus yang sudah disiapkan sesuai dengan skill yang ingin kita pelajari. Jadi tinggal ambil kursus mana yang kita ingin kuasai, dan nanti ada pilihan dari beginner > intermediate > advance.

update 13 Mei 2020

  • Photography For Life

Untuk yang ingin belajar fotografi, terutama dasar-dasar, Photography for life memberikan akses gratis untuk kursu online mereka selama pandemi covid ini. Kursus online yang biasanya berbayar $150 bisa kita nikmati sembari menunggu waktu berbuka puasa kan.

Jadi #stayAtHome dan jangan lupa memanfaatkan waktu untuk menambah skill baru ya.. semoga pandemi virus corona ini cepat berlalu dan kita bisa mulai kembali bepergian mengabadikan keindahan alam.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top