Sudah sekitar 3 minggu kami berada di balik bayang Gunung Patuha, Gunung Malabar, Gunung Tangkuban Parahu, Gunung Burangrang dan Gunung Manglayang. Team LandscapeIndonesia saat ini memang sedang mendapatkan kesempatan untuk membantu pendokumentasian Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (Sespimti) angkatan 33 di Lembang.
Walau saat ini waktu kami masih tersita untuk kegiatan harian pendidikan, tapi rencana kalau sudah lebih “tertata” kami akan menyempatkan waktu untuk berburu keindahan matahari terbit hingga terbenam di sekitar perbukitan. Tak lupa bila nanti waktunya untuk kembali berburu milky way kamipun pasti akan mencari lokasi untuk bisa menikmati pendaran bintang sembari menyeruput kopi dan hangatnya obrolan bersama teman-teman.
Tapi untuk saat ini, kami cukup puas dengan menikmati keindahan pagi dan kesejukan udara yang disajikan Lembang. Pagi yang berkabut dan sore yang hampir selalu mendung bahkan hujan. Target berikutnya (semoga) bisa segera hunting pemandangan alam di sekitaran Lembang. Ada yang tertarik buat ikutan?